Bersama IZI Perwakilan Riau bersinergi dengan PT. Aplikasi Kreasi Indonesia melalui aplikasi Buka Kios menggulirkan program Sedekah Jariyah Al-Quran Dan Iqra Untuk Pelosok Riau.
Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, kebutuhan Al-Qur’an dan Iqra’ di Indonesia sangat tinggi. Pembangunan rumah tahfidz, TPQ dan pondok pesantren pun meningkat setiap tahunnya, khususnya di daerah pedalaman.
Namun, pertumbuhan musala dan masjid di pelosok negeri tidak sebanding dengan kebutuhan Al-Qur’an layak pakai. Saat ini baru terpenuhi sekitar 2% dari total kebutuhan 2 juta Al-Qur’an setiap tahunnya. (Sumber: Majelis Ulama Indonesia).
Kondisi akses jalan yang sulit, serta minimnya fasilitas yang memadai, berdampak pada tidak meratanya penyebaran Al-Qur’an dan Iqra’ layak hingga daerah pelosok, terutama Riau. Apalagi semakin pelosok, harga Al-Qur’an semakin mahal.
Meski penuh tantangan dan keterbatasan, dengan gotong royong insyaallah kita bisa membumikan Al-Qur’an dan Iqra layak pakai untuk saudara-saudara kita di wilayah pelosok. Membangkitkan semangat mereka dalam menghafal dan mempelajari Al-Qur’an.
Tidak terbayang jika Al-Qur’an dan Iqra yang kita berikan digunakan sebaik-baiknya oleh mereka, berapa banyak pahala yang mengalir dari setiap hurufnya, belum lagi ketika mereka mengamalkannya kembali, masyaallah.
Semoga program ini dapat menjadi amal jariah kita bersama. Mari, bantu sediakan Al-Qur’an dan Iqra layak pakai di pelosok Riau dengan cara berikut ini;
- Klik melalui link berikut https://zakatpedia.com/programs/sedekah-jariah-al-quran-dan-iqra-untuk-pelosok-riau?referral=nadila-riau
- Isi nominal donasi
- Klik tombol hijau “DONASI”
- Pilih Metode Pembayaran
- Transfer ke nomor rekening atau channel payment yang dipilih dan bantu sebarkan melalui media sosial Anda.
Terima kasih atas kebaikan sahabat sekalian. Semoga Allah subhanahu wa taala senantiasa memudahkan urusan kita, sebagaimana kita memudahkan urusan orang lain.